Kadisdik Pekanbaru Apresiasi Lomba Cerdas Cermat Tingkat Kecamatan di Marpoyan Damai

Kadisdik Pekanbaru Apresiasi Lomba Cerdas Cermat Tingkat Kecamatan di Marpoyan Damai

ILINE PEKANBARU - Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru yang diwakili oleh Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kota Abdul Jamal, mengapresiasi Lomba Cerdas Cermat di Masjid Al Khairat Munawarah, Jumat (2/2). Cerdas Cermat ini merupakan ajang lomba tingkat Kecamatan Marpoyan Damai.

Ajang ini merupakan cerdas cermat yang digelar oleh KNPI Pekanbaru. Ada serangkaian lomba yang berlangsung mulai hari ini hingga 4 Februari 2024 mendatang.

"Kami apresiasi kegiatan ini, karena sangat berdampak positif bagi generasi muda yang ikut dalam kegiatan ini," terangnya dalam sambutan.

Jamal yang hadir membuka kegiatan menilai bahwa kegiatan ini bisa menjadi ajang silaturahmi bagi para peserta. Ia menyebut kegiatan ini juga menjadi ajang silaturahmi masyarakat. 

Kadisdik berharap agar kegiatan ini menjadi wadah dalam mencapai tujuan memperkuat karakter generasi muda. Apalagi KNPI punya peran besar dalam mendorong generasi muda yang kreatif. 

"Kami berharap nantinya KNPI terus berkarya, dan menggelar kegiatan yang berdampak positif bagi generasi muda," harapnya.

Jamal menyampaikan sejumlah program prioritas Pemerintah Kota Pekanbaru yakni Kurma Manis untuk pengobatan masyarakat. Ada juga program Jaminan Kesehatan Pekanbaru Bertuah bagi masyarakat bisa memakai KTP untuk berobat.

Program lainnya yakni subsidi bunga bank bagi pelaku UMKM. Ada juga program beasiswa bagi mahasiswa berprestasi dan mahasiwa kurang mampu.

"Bagi masyarakat miskin, ada juga program santunan kematian, guna membantu meringankan duka keluarga yang ditinggalkan," ujar Kadisdik.

Sementara itu, Ketua DPD KNPI Pekanbaru, Faisal Islami dalam sambutannya mengatakan bahwa lomba ini mengasah mental agar generasi muda memiliki daya saing dan daya juang. Mereka diharapkan bisa menjadi generasi yang kuat di masa mendatang 

Ada sejumlah lomba dalam kegiatan ini. Lomba itu di antaranya cerdas cermat, hafidz satu juz (juz 30), lomba azan, lomba pidato dan lomba kaligrafi.

(Ar)